Tuesday, March 23, 2010

BBN - Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor.

Berbagi Pengalaman Balik Nama Kendaraan Bermotor :
- Jenis Kendaraan : Roda 4 Tahun Pembuatan 2008
- Lokasi Kendaraan Kotamadya Bandung (Plat D)
- Lokasi Samsat : Kawaluyaan - Soekarno Hatta Bandung
- KTP pemilik baru kotamadya Bandung, KTP pemilik lama (BPKB/STNK) kotamadya Bandung

Dokumen yang diperlukan/ di bawa:
1. STNK Asli + fotokopi 2 lembar
2. BPKB Asli + fotokopi 2 lembar (tahap awal BPKB asli hanya diperlihatkan jangan diberikan dulu ke petugas).
3. KTP Asli + fotokopi 2 lembar
4. Faktur Asli dan NIK Asli
5. Kuitansi pembelian Asli bermeterai dan ditandatangan pemilik yang tercatat di BPKB + fotokopi.
6. Surat pelepasan asli bermeterai, cap perusahaan, dan tanda tangan direktur, bila atas nama perusahaan.(*)

ATAU
Tanya kebagian informasi untuk biaya atau syarat syarat lain.

Tahap pertama ( 30 ~ 45 menit):
1. Minta formulir untuk BalikNama (Gratis) dan isi sesuai data sebenarnya.
2. Lakukan check fisik ke bagian identifikasi kendaraan (disini di check/gesek no rangka dan mesin) - Walau gratis tapi mungkin perlu kasih tip 5000 ~ 10000 ke tukang gesek.
3. Setelah hasil check fisik di cap, serahkan ke loket, akan diberi resi untuk melakukan pembayaran di kasir.
4. Tunggu dipanggil oleh kasir untuk melakukan pembayaran.
5. Setelah bayar, tunggu sampai dipanggil untuk menerima STNK yang sudah atas nama kita.
6. Selesai ...!!! - jangan lupa fotokopi bukti check fisik, kuitansi pembelian sebelum diserahkan ke petugas loket.

Tahap kedua ( 3 ~ 5 hari kerja)
1. Fotokopi bukti check fisik, kuitansi pembelian dan kopi STNK baru 2 lembar.
2. Serahkan bersama BPKB asli ke loket BPKB
3. Jangan lupa minta Resi tanda terima BPKB untuk pengambilan, 3 ~5 hari kemudian.

Tahap terakhir:
1. Ambil plat nomor baru
2. Ambil BPKB yang sudah atas nama pemilik baru.

SELESAI

PERKIRAAN BIAYA:
Biaya BBN kurang lebih 1% dari harga beli (versi Samsat).
Biaya Administrasi kurang lebih 100 Ribu.